Indahnya Berbagi, Lapas Pemuda Langkat Gelar Bakti Sosial dan Dakwah Bersama 'Organisasi Peduli Sesama'
LANGKAT \||/ SUMATERA UTARA, WARTAONE.CO.ID – Lapas Pemuda Kelas III Langkat Kanwil Kemenkumham Sumut Gelar Bakti Sosial dan Dakwah Bersama Organisasi Peduli Sesama, (05/04). Bertempat di Masjid Al-Hadi Lapas Pemuda Langkat.
Bakti sosial atau lebih dikenal sebagai baksos merupakan salah satu kegiatan wujud dari rasa kemanusiaan antara sesama manusia. Bakti Sosial merupakan suatu kegiatan dimana dengan adanya kegiatan ini kita dapat merapatkan kekerabatan kita.
Di Lapas Pemuda Langkat sendiri ini bukan kegiatan pertama kalinya dilaksanakan, namun kegiatan kali ini spesial karena digelar bekerja sama dengan Majelis Taklim Mbsc Soleha,
Pemuda Maluku Indonesia Bersatu, Majelis Taklim Indonesia Medan, Majelis Taklim Khairunnisa, Organisasi Sosial Muslimah Perisai, Majelis Taklim Zakirah, Majelis Taklim Annisa, Komunitas Tajir Muslimah, Majelis Taklim Minang Basamo, Majelis Taklim Boru Lubis, Majelis Taklim Arafah Pertiwi & Arisan Beauty, Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia, dan Penyuluhan Kesehatan Dari Badan Narkotika Nasional.
Kegiatan diawali dengan Pengantar Musik Pembukaan Acara Vocal Grup Lamuda Coustic dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh Warga Binaan Lapas Pemuda Langkat.
Kemudian dilanjut dengan Laporan Ketua Panitia Kegiatan Bakti Sosial dan Dakwah, dr. Rizki Ramadani Lubis, dalam laporannya ia mengucapkan terimakasih kepada Bapak Kalapas dan jajaran Lapas Pemuda Langkat yang telah rela mengulurkan tangan agar terlaksananya kegiatan bakti sosial ini.
Kalapas Pemuda Langkat, Raymon Andika Girsang dalam sambutannya mengucapkan apresiasi dan harapannya dalam terselenggaranya kegiatan ini.
"Melalui acara ini, kita berharap dapat lebih dekat lagi dengan tuhan yang maha esa serta mempererat dan
menjalin kembali tali kasih persaudaran sesama umat
manusia. Dan perlu saya apresiasi atas
terselenggaranya kegiatan ini yang dijembatani atau penggagas dari kegiatan bakti sosial dan dakwah yaitu oleh Majelis Taklim Mbsc Soleha dan Organasasi Pemuda Maluku Indonesia Bersatu Sumut. Saya juga mengajak organisasi muslimah dan majelis taklim lainnya di kota Medan demi berlangsungnya acara ini di Lapas Pemuda Langkat" pungkasnya.
Selanjutnya dilanjutkan dengan Penyuluhan Kesehatan Oleh Dokter BNN, dr. Nurfitri Fadila. Dalam penyuluhan nya ia menyampakian 7 penyakit menular di Lapas dan pencegahan nya, seluruh wbp yang mengikuti sangat antusias dalam mendengarkan penyuluhan.
Setelah itu dilanjutkan Dakwah yang menyentuh hati oleh Ustadz Daka Juho Simanjuntak. Dalam dakwahnya ia menyampaikan indahnya berbagi dan pahala yang diterima saat berbagi.
"Sedekah adalah salah satu amalan yang mendatangkan banyak keutamaan di dunia maupun akhirat. Sedekah atau berbagi sama seperti 'stipo' yang fungsinya menghapus dosa-dosa kita dalam kehidupan kita" Kata Ustadz dalan dakwahnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian penghargaan kepada organisasi MBSC Soleha yang mengelar kegiatan Bakti Sosial dan Dakwah oleh Kalapas dan Ibu Ketua Dharma Wanita, Ny. Citra Raymon Girsang.
Acara ditutup dengan saling bersalaman dan foto bersama jajaran Lapas Pemuda Langkat dan Warga Binaan.
Setelah acara bakti sosial dan dakwah, Bapak Kalapas mengajak seluruh panitia bakti sosial dan dakwah panen sawi hidroponik bersama.
Saat panen hidroponik Bapak Kalapas juga menjelaskan pembinaan bertani Hidroponik di Lapas Pemuda Langkat.
"Pembinaan tanaman hidroponik ini merupakan program kemandirian di Lapas Pemuda Langkat, Kegiatan ini juga merupakan sebuah wadah bagi WBP kita untuk belajar dan memperkaya ilmu pengetahuan yang dapat mereka gunakan nanti ketika bebas, Hasil panen tanaman hidroponik ini selanjutnya akan dibersihkan, kemudian dikemas untuk dipasarkan. Selain dibeli oleh petugas, hasil panen sayuran juga akan dipasarkan kepada masyarakat diluar lapas, dan hasilnya akan dilaporkan sebagai PNBP dari Lapas Pemuda Langkat" pungkas Bapak Kalapas.
Tampak seluruh panitia bakti sosial sangat senang dan tampak interaktif memanen langsung tanaman hidroponik.
(Red/Ril/Hms/Ws)
#Ditjenpas
#KumhamPASTI
#KemenkumhamSumut
#baktisosial